Nurul Falah

Diskusi Dua Arah Tuk Mantapkan Munaqisy Tilawati


2 tahun yang lalu


diskusi-dua-arah-tuk-mantapkan-munaqisy-tilawati

Telah mendarat dengan selamat sehat wal afiat Rombongan Silaturrahmi kepala Cabang Kabupaten Kediri  Ustadz Nasrullah berserta team yang terdiri 7 ustadz dan 6 ustadzah,. Pada kesempatan kali ini rombongan diterima langsung ustadz DR KH Umar Jaeni MPd dan Ustdz Drs.KH. Ali Muaffa MAg di pesantren Al-Qur'an Nurul falah Surabaya , 12 Juli 2022.

Penyambutan seremonial dipimpin master ceremoni ustadz .Moh.Khoiri S.Ag selaku Kadivre Tilawati Jawa Timur didampingi ustadz KH. DR. Umar Jaeni, M.Pd direktur eksekutif Pesantren Al-Qur'an Nurul falah Surabaya.

 

Nampak para ustadz - ustadzah antusias saat  Kyai Umar memberikan tausiah motifasi menjadi guru Alquran yang profesional selama tiga puluh menit, seakan menghipnotis rombongan ustadz ustadzah Tilawati cabang kabupaten Kediri.

Banyak ilmu manfaat yang sangat diperlukan oleh ustadz ustadzah sebelum memulai kegiatan belajar mengajar Al-Qur'an dengan metode Tilawati yang asyik dan menyenangkan.

 

Dengan diskusi yang sarat pengetahuan , mereka bisa bertanya langsung kepada ahlinya di pesantren Al-Qur'an Nurul falah Surabaya yang sudah teruji dalam mengembangkan metode Tilawati diseluruh Nusantara hingga ke mancanegara.

"Tujuan silaturrahmi kali ini untuk memantapkan penerapan metode Tilawati melalui tanya jawab kepada team Tilawati dan pimp Pesantren AlQuran  Nurul Falah". Tutur Kepala cabang Tilawati Kabupaten Kediri. (NF)